Burung hantu adalah
kelompok burung yang merupakan anggota ordo Strigiformes. Burung ini
termasuk golongan burung buas (karnivora, pemakan daging) dan merupakan hewan
malam (nokturnal). Seluruhnya, terdapat sekitar 222 spesies yang telah
diketahui, yang menyebar di seluruh dunia kecuali Antartika, sebagian
besar Greenland, dan beberapa pulau-pulau terpencil.
Di dunia barat, hewan ini
dianggap simbol kebijaksanaan, tetapi di beberapa tempat di Indonesia dianggap
pembawa pratanda maut, maka namanya Burung Hantu. Walau begitu tidak di semua
tempat di Nusantara burung ini disebut sebagai burung hantu. Di Jawa misalnya,
nama burung ini adalah darès atau manuk darès yang tidak
ada konotasinya dengan maut atau hantu. Di Sulawesi Utara, burung hantu
dikenal dengan nama Manguni.
Burung hantu dikenal
karena matanya besar dan menghadap ke depan, tak seperti umumnya jenis
burung lain yang matanya menghadap ke samping. Bersama paruh yang bengkok
tajam seperti paruh elang dan susunan bulu di kepala yang
membentuk lingkaran wajah, tampilan "wajah" burung hantu ini
demikian mengesankan dan kadang-kadang menyeramkan. Apalagi leher burung ini
demikian lentur sehingga wajahnya dapat berputar 180 derajat ke belakang.
Burung
hantu tak lagi menjadi mitos yang menyeramkan, burung berbadan bongsor dan
cenderung diam ini mulai banyak dipelihara oleh penggemarnya. Gaya yang tenang
dengan tampang menggemaskan menjadi alasan beberapa orang untuk memelihara si
owl ini.
burung
hantu memiliki beberapa keunikan tersendiri dibanding binatang/burung yang
lain, contohnya seperti dibawah ini :
1. Burung hantu adalah salah
satu hewan paling setia karena hanya 1 kali kawin.
2. Burung Hantu ditemukan di
semua benua kecuali Antartika.
3. Burung hantu betina lebih
berat dan lebih besar dibandingkan dengan jantan dari jenis mereka.
4. Kebanyakan dapat memutarkan
kepalanya tiga per empat lingkaran tanpa harus menggerakkan badannya.
5. Matanya tidak bergerak
ketika melihat meskipun memiliki penglihatan binokuler seperti manusia.
6. Tidak dapat berkedip dan
melirik ketika melihat mangsa. melainkan menggerakkan lehernya (kepala).
7. Mempunyai 3 kelopak mata :
1 untuk mengejapkan bila ada gangguan, 1 untuk tidur dan 1 untuk membersihkan
mata.
8. Wajah mereka pipih seperti
cakram dan berbulu, hal itu berguna untuk mengumpulkan dan memfokuskan
gelombang bunyi sehingga mangsa tidak dapat melarikan diri.
9. Beberapa burung hantu
memiliki ukuran tinggi daun telinga yang berbeda.
10. Aktif dimalam hari
(nokturnal), kecuali beberapa jenis burung hantu yang seputih salju seperti
hedwig burung hantu milik harry potter yang akif di siang hari.
11. Bulunya dirancang khusus
untuk meredam bunyi agar dapat memfokuskan mangsa.
12. Burung hantu adalah
pemangsa dan sangat membantu manusia dalam membasmi hama pengerat seperti
tikus.
13. Hanya burung hantu jantan
yang berwarna putih sempurna seperti Hedwig. Walau karakter hedwig adalah
betina, kenyataannya ia burung hantu jantan.
14. Di Yunani kuno burung
hantu adalah perlambang kebijaksanaan.
No comments:
Post a Comment